Kapolres Metro Bekasi Berserta Dandim 0509 Menghadiri Silahturahmi antara Ormas dan LSM Sekabupaten Bekasi

oleh -977 Dilihat
oleh

Bekasi,Jurnal86.Com –Dalam rangka menyongsong pemilihan kepala desa (pilkades), perayaan natal dan tahun baru. Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FORKOPIMDA) Kabupaten Bekasi mengadakan ajang silaturahmi antara forkopimda dengan ormas dan lsm se-Kabupaten Bekasi.

Giat yang dilaksanakan di Aula Babinsa, Markas Komando Disrtrik Militer (makodim) 0509 Kab. Bekasi. Dihadiri oleh Kapolres Kab. Bekasi, Kombes Hendra Gunawan, Bupati Kab. Bekasi, H. Eka Supria Atmaja, SH beserta jajaran Kesatuan Bangsa dan Politik, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Dinas Pemuda dan Olahraga. Kamis (17/12).

Menurut Dandim 0509, situasi saat ini cukup kondusif, aman dan terkendali.

“Kita ingin situasi kondusif ini, tetap berlanjut.” Ujar Letkol Kav. Tofan Tri Anggoro.

Dalam kata sambutannya, Bupati Kabupaten Bekasi, H. Eka Supria Atmaja, SH mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berpegang teguh pada Pancasila, Sila ke 3, yakni Persatuan Indonesia.

Menurut Bang Eka, panggilan akrab Bupati Kabupaten Bekasi, bahwa jika kita berpegang teguh pada sila ke tiga Pancasila. Kita akan selalu menjaga rasa persaudaraan. Yang akan berimbas pada situasi yang kondusif.

“Jika situasi kondusif, perekonomian rakyatpun dapat berjalan dengan baik.” Ujar Bang Eka.

Masih ditempat sama, Kapolres Metro Bekasi, Kombes Hendra Gunawan mengungkapkan bahwa telah bertemu dengan Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) beberapa waktu lalu.

Saat itu Pendeta Adi, dari FKUB mengatakan bahwa tahun ini tidak ada perayaan natal, yang ada adalah ibadah natal.

Meski demikian, Kapolres tetap mengingatkan untuk melaksanakan protokol kesehatan. Seperti menjaga jarak, menggunakan masker.

“Saat masuk tempat ibadah juga ada alat pengontrol suhu tubuh dan tentunya yang datang beribadah ke rumah ibadah sebanyak 50% dari kapasitas rumah ibadah.” Ujar Kombes Hendra Gunawan.

(Rachmat)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.