Makassar,- jurnal86.com Dinamika Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Pinrang Sulawesi Selatan mulai menguat dengan sejumlah nama menyeruak ke permukaan. Beberapa nama yang bakal bertarung memperebutkan kuota tiket usungan pemaketan Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati kini sudah bermunculan yang mulai jadi perbincangan masyarakat Pinrang.
Salah satunya adalah Hj. Siti Mariani, SE, M.Si, beliau adalah seorang pengusaha muda yang sukses dan juga berprofesi sebagai dosen di salah satu Universitas Beliau memiliki pengalaman di bidang usaha, bidang pendidikan maupun di bidang politik serta pemerhati di bidang olahraga dengan bukti bahwa pernah menjabat sebagai pengurus KONI. Selain menjadi pengusaha sukses Hj. Mariani juga pernah menjadi pengurus partai politik.
Ditemui disalah satu warkop di kota Pinrang ( Rabu, 01/3/2024) pemerhati Pilkada Pinrang Muh Sinrang Rais, SH mengatakan bahwa kandidat bakal calon Bupati Pinrang periode 2024 – 2029 Hj Mariani, SE, M.Si sekarang ini ramai diperbincangkan dikalangan masyarakat, memang dia berpotensi memiliki peluang untuk bertarung di Pilkada Pinrang, tergantung bagaimana lobynya untuk bisa mendapatkan partai sebagai kendaraan politiknya kata Sinrang Rais.
Lebih lanjut dia katakan bahwa pengalaman politik yang dimiliki oleh Mariani memang sudah tidak bisa diragukan lagi dan saya mengapresiasi beliau karena bertekad untuk bertarung di Pilkada serentak ini demi untuk membangun Pinrang kedepannya.” kunci Muh. Sinrang Rais, SH.
Di lain pihak awak media menemui salah satu tokoh pemuda bernama Annur. Dia mengatakan bahwa dengan adanya kandidat bakal calon Bupati Pinrang untuk pertarungan pilkada 2024, kami tidak memandang apakah itu dari kalangan wanita atau pria, yang jelasnya mau berkomitmen untuk membangun Pinrang Insya Allah akan kami dukung, kata Annur.
Redaksi